Gubernur BEM
Memimpin organisasi sesuai visi dan misi badan eksekutif mahasiswa.
Wakil Gubernur BEM
Membantu Gubernur untuk mengarahkan, mengkoordinasikan, memantau dan mengawasi program organisasi oleh bidang/badan/himpunan dilingkungan fakultas pertanian Universitas Jambi.
Sekretaris Kabinet
Sekretaris kabinet adalah wadah dalam profesionalisme administrasi dan wadah dalam penjagaan internal pengurus BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi. Selain itu, pengaturan kesekretariatan pun menjadi bagian dari tanggung jawab sekretaris kabinet.
Bendahara Umum
Bendahara umum adalah badan yang bertanggung jawab dalam mengelola dan mengembangkan keuangan BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi. Selain itu bendahara juga bertugas meng-audit dan mengontrol arus keuangan pada setiap kegiatan divisi.
Biro Administrasi
Biro administrasi adalah departemen yang berada dibawah pengawasan sekretaris umum yang mengatur urusan administrasi rumah tangga BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi. Biro administrasi membantu sekretaris merekap surat yang masuk, selain itu biro administrasi juga berkonsentrasi pada inventarisasi basecamp, mengkondisikan ruang basecamp agar tetap kondusif sehingga dapat menjadi tempat yang nyaman untuk digunakan oleh seluruh mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Jambi.
Dinas Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa
Dinas pengembangan sumberdaya mahasiswa adalah departemen yang hadir untuk mengatur, mengurus, melakukan kaderisasi, serta pemberdayaan sumber daya mahasiswa untuk mendukung pengembangan kompetensi, kinerja dalam rangka mencapai tujuan lembaga.
Dinas Informasi dan komunikasi
Dinas informasi dan komunikasi adalah departemen yang menjadi perwajahan BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi, pusatnya database, dan cybernya BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi, selain itu juga BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi sebagai pusat informasi, komunikasi dan jaringan antar media eksternal maupun internal fakultas yang terfokus dalam empat bagian (penulisan, humas, kreatif & penerbitan).
Dinas Eskternal
Dinas eksternal adalah departemen yang mempunyai tugas untuk menjalin hubungan diplomasi dengan pihak-pihak eksternal seperti elemen mahasiswa perguruan tinggi lain, instansi pemerintah dan stakeholder guna memaksimalkan kerjasama dan kebijakan BEM Fakultas Pertanian Universitas Jambi (bergerak dengan elegan, diplomatis dalam jaringan).
Dinas Gerakan Terdepan Perempuan
Dinas gerakan terdepan perempuan adalah departemen yang hadir sebagai pelopor pergerakan wanita Universitas Jambi, dimulai dari mahasiswi Fakultas Pertanian kemudian mahasiswi Universitas Jambi pada umumnya. Serta selalu siaga terhadap isu-isu wanita, siap bergerak mencari solusi dari permasalahan-permasalahan wanita, dan menjadikan gerakan wanita UNJA sebagai inspirasi gerak wanita Indonesia.
Jadilah wanita inspiratif dan solutif bersama gardapuan
Dinas Kewirausahaan
Dinas kewirausahaan adalah departemen yang mewadahi pengembangan keahlian kewirausahaan mahasiswa fakultas pertanian mulai dari perencanaan hingga implementasinya didunia usaha yang nyata.
Dinas Keagamaan
Dinas keagamaan adalah departemen yang memilki tugas dalam pengembangan ranah imu agama beserta kegiatan-kegiatan keagamaan umum rutin yang dilaksanakan secara bersama-sama sesuai kesepakatan oleh pengurus BEM Faperta Universitas Jambi.
Dinas Ilmu Kepenulisan dan Inovasi
Dinas kepenulisan dan inovasi adalah departemen yang bergerak dalam ilmu kepenulisan misalnya seperti karya imiah, karya sastra, dan lain-lain serta dalam bidang inovasi untuk Fakultas Pertanian Universitas Jambi lebih baik ke depannya.
Dinas Minat, Bakat dan Pemersatu Mahasiswa
Dinas minat, bakat dan pemersatu mahasiswa adalah departemen yang bergerak dalam penyaluran minat dan bakat mahasiswa serta sebagai media pemersatu antar mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Jambi.
Dinas Sosial Masyarakat
Dinas sosial masyarakat adalah departemen yang bergerak dalam bidang sosial kemasyarakatan, yang selalu tanggap akan isu-isu sosial terkini, divisi sosma merupaka perwujudan peran mahasiswa dalam salah satu tri dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian masyarakat.